Perpisahan dan Pelepasan Siswa Siswi Mts Muhammadiyah Wonosari
Selamat Jalan Murid-muridku tercinta. Di pundakmu harapan keluarga dan bangsamu berada. Janganlah kau patah semangat melihat jurang terjal menganga. Di seberang sana, kan kau temukan emas dan intan berlian nan mempesona. Kau ibarat burung camar yang pergi pagi dan pulang petang membawa berita gembira kepada anak-anaknya di sarang. Sang burung membawa bekal makanan yang cukup untuk esok hari. Wahai murid-muridku sayang, gurumu ibarat obor penerang. Cahaya yang diberikan oleh guru-gurumu harus kau bawa ke tempat kegelapan agar bisa menjadi penerang di tengah kegelapan itu. Habis Gelap Terbitlah Terang, demikian pesan ibunda pahlawan RA Kartini. Dari Kegelapan Menuju Terang Benderang (minaz zulumati ilannuur), demikian agama kita menjelaskan. Wujudkan mimpi-mimpi indahmu. Kelak kau kan tahu apa makna kehidupan. Tetapi berjalanlah di rel kehidupan yang benar. Patuhilah segala rambu dan aturan. Karena itu membawa kepada keselamatan.
0 comments:
Posting Komentar