Pengumuman Penerimaan Calon Peserta Didik Baru Gelombang Inden dan Gelombang 1

Wonosari (Matsmuri) – Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) MTs Muhammadiyah Wonosari Tahun Pelajaran 2023/ 2024 telah resmi dibuka. Untuk gelombang inden dan gelombang pertama Matsmuri telah mengeluarkan pengumuman penerimaan calon peserta didik baru. Pengumuman penerimaan calon peserta didik baru dilaksanakan pada Jum’at (31/3/2023) di MTs Muhammadiyah Wonosari.

Sebanyak 35 calon peserta didik dinyatakan diterima di MTs Muhammadiyah Wonosari. Mereka datang ke MTs Muhammadiyah Wonosari diterima dan dipandu langsung oleh Panitia PPDB Matsmuri. Tujuan mengundang calon peserta didik guna melakukan tahap verifikasi data dengan mengumpulkan dan melengkapi berkas-berkas atau persyaratan yang dibutuhkan. Selain itu, calon peserta didik juga melakukan daftar ulang.

Ketua Panitia PPDB Matsmuri, Wahyudi, S.Pd. menyampaikan, “Pada hari ini kami mengeluarkan pengumuman terkait penerimaan peserta didik baru. Alhamdulillah, sejumlah 35 calon siswa yang mendaftarkan diri di MTs Muhammadiyah Wonosari melalui gelombang inden dan gelombang pertama. Kami nyatakan di Terima di Matsmuri dan resmi menjadi calon siswa MTs Muhammadiyah Wonosari. Kami juga mengundang calon peserta didik untuk melakukan verifikasi data dengan melengkapi persyaratan serta daftar ulang. Kami berharap PPDB tahun ini dapat berjalan lancar dan untuk gelombang-gelombang selanjutnya kuota yang kami butuhkan bisa terpenuhi. Mohon dukungan dan bantuannya demi kelancaran dan suksesnya PPDB ini”,ujarnya.

Penerimaan Peserta Didik Baru MTs Muhammadiyah Wonosari sudah memasuki Gelombang kedua. Pendaftaran dibuka hingga bulan Mei kedepan. Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi Panitia PPDB atau bisa juga datang langsung ke MTs Muhammadiyah Wonosari. (nhn) 




0 comments:

Posting Komentar

 
MTs Muhammadiyah Wonosari © 2010 | Alamat : Jl. Alun-Alun Barat No.09 Wonosari,Gunungkidul, D.I.Yogyakarta | Telp : (0274) 392952.
Top